Rafting Cipunagara Subang, arum jeram Sungai alam bebas 8 km.

Rafting Cipunagara Subang merupakan salah satu Primadona rafting di dekat kota Bandung.

Dengan perjalanan kurang lebih satu setengah jam dari pusat Kota Bandung, serta akses jalan yang mudah menuju lokasi rafting Cipunagara Subang menjadikan siapapun ingin berkunjung ke lokasi ini.

Bagi Anda yang ingin laksanakan rafting di Cipunagara Subang EX Adventure Indonesia Siap mengakomodir mulai dari transportasi hingga kegiatan di lokasi.

Kenapa Anda harus merasakan keseruan rafting di Cipunagara Subang?

Ada banyak hal yang menarik yang bisa dadapatkan, sangat berbeda dengan lokasi rafting lainnya.

Rafting di Cipunagara Subang merupakan rafting di sungai alam bebas.

Sungai yang lebar serta pengarungan mencapai 8 km memberikan tingkat kepuasan yang tinggi untuk Anda yang hadir disini.

Tak hanya wisatawan lokal saja, EX Adventure Indonesia juga sudah sering membawa wisatawan dari mancanegara ke lokasi ini.

Dan hasil review dari mereka pun sangat positif, mereka sangat senang dengan adanya kegiatan rafting di sungai Cipunagara Subang.

Mereka merasakan adrenalin yang luar biasa saat melaksanakan kegiatan rafting, dan pada beberapa Spot Mereka pun bisa Menikmati keindahan suasana alam di kawasan Cipunagara.

Ada banyak suasana yang bisa dinikmati di daerah ini loh.,,

Mulai dari suasana alam yang Asri di saat Anda hendak memulai kegiatan,

Lalu Anda bisa menikmati pemandangan pegunungan yang begitu indah nan eksotis di kawasan ini.

Dan tentunya anda pun bisa menikmati pemandangan indah dari pesawahan yang sangat luas di Cipunagara Subang.

Termasuk anda pun bisa menikmati suasana indahnya air sungai yang begitu jernih dan bersih.

Karena air Cipunagara Subang merupakan air yang bersumber dari mata air yang digunakan untuk perusahaan Air Minum terbesar di Indonesia.

Sehingga kebersihannya pun sangat terjaga, hal ini pulalah yang menjadikan siapapun betah berlama-lama di sini.

Rafting Cipunagara Subang, Rangkaian kegiatan

Awal dari kegiatan ini dimulai dari berkumpul untuk melaksanakan kegiatan briefing.

Dengan harapan setiap peserta memahami kegiatan yang akan dilaksanakan serta standar safety yang harus diikuti.

Selesai briefing maka peserta akan dibagi dimana satu Perahu dapat diisi oleh 4 sampai dengan 5 orang peserta.

Setiap peserta menggunakan standar keselamatan pribadi.

Mulai dari helm pelampung serta beberapa orang menggunakan dayung.

Sebelum arung jeram dimulai andapun akan diberikan arahan apa yang harus anda lakukan dan jika seandainya anda keluar dari perahu.

Anda tak perlu khawatir karena dengan standar peralatan yang menempel di tubuh anda anda hanya cukup rileks dan berenang ke pinggir pelan-pelan.

Bagaimana jika anda tidak bisa berenang?

Tentunya anda tidak perlu khawatir dengan pelampung yang anda kenakan maka anda akan tetap berada diatas permukaan air.

Anda hanya tinggal menggerakkan tangan dan kaki untuk mengarahkan tubuh anda ke pinggir sungai.

Tidak semua peserta yang kami bawa memiliki kemampuan berenang, namun sudah terbukti selama ini seluruh peserta selalu mampu berenang ke pinggir sungai dengan menggunakan peralatan yang mereka kenakan.

Selain peserta diberi arahan dan pembekalan sebelum kegiatan rafting arung jeram, tentunya kami menyiapkan segala sesuatunya termasuk tim Rescue yang akan terus mendampingi kegiatan anda.

Sehingga jika terjadi hal-hal yang diluar dugaan maka akan ada tim yang dengan siap sedia untuk mengamankan kegiatan rafting arung jeram yang anda laksanakan.

Rafting arung jeram Cipunagara Subang, perjalanan eksotis penuh kenangan

Bagi kami menciptakan kebahagiaan serta kenangan yang indah untuk Anda yang datang ke lokasi ini adalah prioritas.

Setiap orang yang berlibur tentunya ingin pulang dengan rasa bahagia.

Dan tentunya kami pun selalu berusaha agar siapa pun yang datang ke lokasi ini bisa merasakan bahagia dengan Menikmati keindahan alam di sekitar Cipunagara Subang.

Kami tidak ingin Anda kecewa, Kami ingin anda mendapatkan kenangan yang indah bersama rekan ataupun keluarga terdekat anda di lokasi ini.

Untuk itulah tim yang ramah senantiasa menyambut anda semua.

Dengan full service yang selalu kami berikan tentunya diharapkan kan bisa memberikan impact positif terhadap diri Anda.

Fasilitas yang tersedia di lokasi, rafting Cipunagara Subang

Bagi Anda yang datang ke sini, Anda tak perlu khawatir karena kami sudah menyiapkan segala sesuatu yang anda butuhkan.

Mulai dari area start yang bisa menampung kendaraan dalam jumlah banyak.

Kamar mandi yang memadai, serta tempat makan yang nyaman untuk anda.

Dan untuk menyimpan barang-barang anda selama anda melaksanakan kegiatan rating kami pun sudah menyediakannya.

Anda hanya tinggal membawa pakaian untuk ganti dan juga pakaian yang hendak anda gunakan untuk kegiatan rafting arung jeram.

Kami menyarankan untuk Anda yang hendak melaksanakan rafting dimanapun lokasinya, akan sangat nyaman jika Anda menggunakan sandal gunung.

Sandal yang memiliki tali di bagian kaki anda.

Atau Jika anda ingin menggunakan sepatu gunakanlah sepatu yang cepat kering atau quick dry.

Sehingga Anda akan merasa nyaman selama kegiatan rating berlanjut.

Baiklah kami akan sangat senang dengan kehadiran anda di Cipunagara Subang.

Segala kehangatan akan kami hadirkan untuk menyambut anda di Cipunagara Subang.

Kami harap anda tak perlu ragu dan sungkan untuk menghubungi marketing kami.

Kami selalu berusaha memberikan pelayanan yang terbaik untuk anda.

Salam EX Adventure Indonesia.

#EXCELLENT_SERVICE

#EXCELLENT_COMUNICATION
#EXCELLENT_PROVIDER

#EXCELLENT_PLANNER